2010 September 19_Rainbow Chiffon with Choco Cheese Topping
Baru kemarin beli pasta stoberi dan masi ada sisa keju kraft, so kali ini coba buat Rainbow Chiffon. Hasilnya kurang maksimal, tp well ini merupakan pelajaran juga agar next time harus lebih hati-hati dan lebih maksimal hasilnya.
Adonan A
-200gr tepung terigu
-100gr gula putih
-1/2sdt garam
-100ml minyak goreng
-1sdm susu bubuk
7butir telur (kuningnya saja)
Adonan B
-100gr gula putih
-1/2sdt cream of tartar
-7butir telur (putihnya saja)
-1/2sdm pasta pandan
-1/2sdm pasta stoberi
Topping
-100gr margarin
-100gr dark chcolate
-50gr gula bubuk
-50gr keju kraft (diparut halus)
Cara membuat
1. Panaskan oven. Lapisi dasar loyang dengan kertas roti. Percikkan sedikit air ke loyang Chiffon (Jangan diolesi mentega).
2. Campurkan tsemua bahan A dan aduk hingga rata.
3. Mixer putih telur pada baskom yang lain (5 menit). Lalu masukkan gula pasir dan cream of tartar. Mixer lagi (5 menit).
4. Masukkan putih telur yang sudah dimixer tadi ke adonan kuning telur sebelumnya. Bagi menjadi 3-4 kali tahapan.
5. Pisahkan adonan menjadi 3 tempat. Masing-masing tempat dibedakan 1 untuk adonan biasa, 1 untuk adonan pandan dan 1 untuk adonan stoberi.
6. Tuang adonan yang sudah benar-benar merata tersebut ke dalam loyang chiffon. Dimulai dari adonan pandan, adonan stoberi dan terakhir (paling atas) adonan biasa.
7. Masukan loyang ke dalam oven dan masak hingga 1jam.
8. Angkat loyang dan langsung balikkan ke loyang persegi sebagai wadah penampung. Tunggu hingga dingin (sekitar 30 menit).
9. Balikkan loyang kembali dan potong pinggiran kue agar bisa lepas dari loyang.
10. Tim semua bahan topping dan aduk hingga rata..
11. Olesi Chiffon dengan topping yang sudah rata.
12. Taburi keju yang sudah diparut keatas lapisan coklat.
12. Tunggu hingga coklat agak mengeras dan Chiffon cake sudah siap untuk disantap.
Catatan :
- Percobaan kali ini kurang mengembang dengan maksimal, karena saya lupa memasukkan baking powder ke adonan A dan juga adonan A terlalu lama diaduk, sehingga menjadi mengumpal kental. Saya mengira dengan cream of tar tar saja sudah bisa mengembang. Ternyata salah.
-Pembagian adonan kurang merata, sehingga adonan untuk pandan dan stoberi lebih sedikit daripada adonan biasa.
-Kue sedikit gosong dibagian luar, mungkin karena api terlalu besar.
No comments:
Post a Comment