Sunday 24 October 2010

Order 24 October 2010_Ms Wiriani Wu (Choco Brownies with Cheese Topping & Raisin Topping)


Order 24 October 2010_Ms Wiriani Wu (Choco Brownies with Cheese Topping & Raisin Topping)
Pesanan yang kedua dari mbak
Bahan-bahan:
Bahan A
-200gr tepung terigu
-2sdm bubuk coklat
-1/2sdt bubuk vanili
-2sdt double acting baking powder
Bahan B
-6butir telur
-200gr gula
Bahan C
-100gr margarin
-100gr dark chocolate
-1sdt pasta coklat
Bahan D
-50gr Raisin/Kismis
-25gr Keju parut

Cara pembuatan:
1. Olesi 2 loyang (30 x 10 x 4) dengan margarin. Sisihkan.
2. Ratakan bahan A sisihkan.
3. Campur bahan C, lalu tim hingga meleleh, aduk rata lalu sisihkan hingga dingin.
4. Mixer bahan B selama 12 menit hingga adonan mengental.
4. Masukkan bahan A ke B, lalu aduk hingga rata.
5. Masukkan bahan C ke B, lalu aduk hingga rata.
6. Tuang 1/2 adonan ke dalam loyang brownies I dan 1/2 lagi ke loyang II, lalu masukkan ke oven yang telah panas.
7. Panggang selama 25 menit, keluarkan.
8. Susun raisin ke loyang I dan keju parut ke loyang II secara merata.
9. Masukkan kembali ke oven dan panggang selama 10 menit.
10. Angkat loyang dari oven dan dinginkan 2 jam.
11. Potong dan sajikan.
Selamat mencoba

Saturday 23 October 2010

Jackfruit Swiss Roll with Strawberry Filling

2010 October 23_Jackfruit  Swiss Roll with Strawberry Filling

Iseng-iseng mencoba essence yang baru kubeli tadi sore, rasa Nangka. Jadi ya coba dipadukan menjadi bolu gulung rasa nangka. Mengingat sudah agak lama tidak membuat bolu gulung. Strawberry sudah dibeli minggu lalu.

Bahan :
#Adonan 
Bahan A
-100gr tepung terigu
-1sdm tepung maizena
-1sdm susu bubuk
-1/2sdt garam
-1/2sdt bubuk vanili
-1sdt double effect baking powder

Bahan B
-6 kuning telur
-3 putih telur
-100gr gula pasir

Bahan C
-75gr margarin (dicairkan)
-1sdm nangka essence
-Selai strawberry secukupnya

Cara pembuatan :
-Alasi kertas roti pada loyang (26x26x2,5)
-Cairkan margarin dan biarkan dingin.
-Campurkan semua bahan A.
-Campurkan semua bahan B, lalu mixer 12 menit dengan kecepatan tinggi.
-Masukkan bahan A lalu aduk hingga rata .
-Masukkan margarin yang telah dicairkan dan dingin ke dalam adonan tadi lalu aduk hingga rata.
-Masukkan  nangka essence lalu aduk hingga rata.
-Tuang adonan ke dalam loyang, sapukan hingga merata
-Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya. Dan panggang 15 menit.
-Keluarkan loyang dan keluarkan bolu dari loyang.
-Kikis bagian tepi dari bolu, lalu tutupin dengan selembar kertas roti yang ukurannya lebih lebar daripada kertas roti yang menjadi alas dari roti.
-Balikkan bolu ke kertas roti yang baru, lepaskan kertas roti yang pertama.
-Oleskan selai strawberry ke atas bolu secara merata.
-Gulung bolu dan barkan hingga dingin atau bisa juga langsung dimasukkan ke dalam kulkas selama 2 jam.
-Keluarkan dari kulkas, kertas roti dibuang dan bolu gulung telah siap untuk dipotong dan dihidangkan.

Order 23 October 2010_Miss Ervilla Veronika(Bolu Pandan)

Ini pesanan dari teman kantor saya, Ervilla Veronika. Karena ada miscommuncation akhirnya cuma dibuat Bolu Pandan. Diantar pada tanggal 23 Oktober 2010.

Bahan-bahan:
Bahan A
-175gr tepung terigu
-1/2sdt bubuk vanili
-1sdm susu bubuk
-1/2sdt garam
-1sdt double acting baking powder
Bahan B
-100gr margarinBahan C
-7butir telur
-200gr gula
Bahan D
-1sdm pandan essence


Cara pembuatan:
1. Olesi loyang (25cm bulat tengah berlubang) dengan margarin. Sisihkan.
2. Ayak dan campur bahan A hingga rata. sisihkan.
3. Tim margarin lalu sisihkan hingga dingin.
4. Mixer bahan C selama 12 menit.
5. Masukkan bahan A ke C, lalu aduk hingga rata.
6. Masukkan bahan B ke C, lalu aduk hingga rata.
7. Masukkan bahan D ke C, lalu aduk hingga rata.
8. Tuang adonan ke dalam loyang dan masukkan ke oven yang telah panas.
9. Panggang selama 50 menit.
10. Angkat loyang dari oven dan dinginkan 1 jam.
11. Keluarkan bolu dari loyang dan siap disaji.

Selamat mencoba

Sunday 17 October 2010

Order 17 October 2010_Ms Wiriani Wu



Ini pesanan dari cici Wiriani Wu, ibu dari mantan murid les privateku. Chiffon with Buttercream & Mesis Topping dan juga Choco Brownies with Raisin. Diantar pada tanggal 17 Oktober 2010.

Sunday 10 October 2010

Cinnamon Chiffon Cake with ButterCream, Blueberry & Mesis Topping


2010 October 10_Cinnamon Chiffon Cake with ButterCream, Blueberry & Mesis Topping


Hari minggu ini kembali mencoba buat Chiffon, hanya untuk lebih memastikan teknik pembuatan. Dan ini benar-benar luar biasa hasilnya. Tekstur dan kelembutannya pas. Perpaduan rasa coklat, kayu manis, buttercream dan mesis yang sangat mengoda lidah,


Bahan:
Adonan A
-150gr tepung terigu
-1sdm
double acting baking powder
-1/2sdt garam
-100ml minyak goreng
-2sdm susu bubuk

-100ml air
-7butir telur (kuningnya saja)

Adonan B
-100gr gula palem
-1/2sdt cream of tartar
-7butir telur (putihnya saja)


-50gr DCC (dilelehkan)
-1/2sdt bubuk kayu manis
-1/2sdt pasta coklat

Toping
-50gr buttercream

-5sdm blueberry
-50gr mesis

Cara membuat
1. Panaskan oven. Percikkan sedikit air ke loyang Chiffon diameter 25cm (Jangan diolesi mentega)
2. Campurkan terigu, gula, garam, susu bubuk dan baking powder dalam sebuah baskom.
3. Buat lubang ditengahnya, tuangkan kuning telur dan minyak goreng. Aduk hingga benar-benar rata.
4. Mixer putih telur pada baskom yang lain (5menit). Lalu masukkan gula pasir dan cream of tartar. Mixer lagi (10menit).
5. Masukkan putih telur yang sudah dimixer tadi ke adonan kuning telur sebelumnya. Bagi menjadi 3-4 kali tahapan.

6. Bagi adonan menjadi 2. Adonan pertama, masukkan coklat yang telah dilelehkan dan juga pasta coklat. Adonan kedua, masukkan bubuk kayu manis.
7. Tuang adonan kedua  yang sudah benar-benar merata tersebut ke dalam loyang chiffon. Lalu tuang adonan pertama (coklat). Sehingga menjadi 2 lapisan.
8. Masukan loyang ke dalam oven dan masak hingga 1jam.
9. Angkat loyang dan langsung balikkan ke loyang persegi sebagai wadah penampung. Tunggu hingga dingin (sekitar 1 jam).
10. Balikkan loyang kembali dan potong pinggiran kue agar bisa lepas dari loyang.
11. Olesi Chiffon dengan buttercream, blueberry dan taburi coklat  mesis.
12. Chiffon cake sudah siap untuk disantap.

Saturday 9 October 2010

Chiffon Cake with ButterCream & Mesis Topping

2010 October 8_Chiffon Cake with ButterCream & Mesis Topping (Order by Lenny Hutajulu)

Ini cake orderan dari client pertama saya, yang juga teman kantor saya kak Lenny Hutajulu, ordernya sih senin lalu waktu saya memberinya roti percobaan saya. Beliau ingin sabtu telah siap, jadi jumat malamnya baru kubuat. Awalnya beliau ingin brownes gulung, tapi akhirnya jatuh ke pilihan Chiffon Cake yang pernah kubuat, yang diolesi buttercream dan mesis. Thank you atas orderannya, semoga berkenan dan memuaskan lidah beliau. Dan semoga bisa banyak orderan setelah ini.
Ada kisah sedih dibalik orderan ini, dikarenakan ngerjainnya setelah pulang kerja, pas pula wkt itu hujan deras, tapi karena takut ga sempat. Terpaksa hujan pun kuterjang, akhirnya agak mandi hujan sampai dirmh. Wkt mo mulai mixer, ternyata mixer rusak karena kemarin buat roti. Sudah sempat kalang kabut, mikir harus bagaimana, akhirnya pinjam mixer dari tetangga. Ya belum untung, sudah harus rugi. Hahaha.....

Nah, ayo buat kalian yang pengen coba resepnya ini.


Bahan:
Adonan A
-150gr tepung terigu
-100gr gula putih
-1/2sdt
double acting baking powder
-1/2sdt garam
-100ml minyak goreng
-1sdm susu bubuk
-5butir telur (kuningnya saja)

Adonan B
-100gr gula putih
-1/2sdt cream of tartar
-7butir telur (putihnya saja)

Toping
-150gr buttercream

-100gr coklat tabur

Cara membuat
1. Panaskan oven. Percikkan sedikit air ke loyang Chiffon (Jangan diolesi mentega)
2. Campurkan terigu, gula, garam, susu bubuk dan baking powder dalam sebuah baskom.
3. Buat lubang ditengahnya, tuangkan kuning telur dan minyak goreng. Aduk hingga benar-benar rata.
4. Mixer putih telur pada baskom yang lain (5menit). Lalu masukkan gula pasir dan cream of tartar. Mixer lagi (10menit).
5. Masukkan putih telur yang sudah dimixer tadi ke adonan kuning telur sebelumnya. Bagi menjadi 3-4 kali tahapan.
6. Tuang adonan yang sudah benar-benar merata tersebut ke dalam loyang chiffon.
7. Masukan loyang ke dalam oven dan masak hingga 1jam.
8. Angkat loyang dan langsung balikkan ke loyang persegi sebagai wadah penampung. Tunggu hingga dingin (sekitar 1 jam).
9. Balikkan loyang kembali dan potong pinggiran kue agar bisa lepas dari loyang.
10. Olesi Chiffon dengan buttercream dan taburi coklat  mesis.
11. Chiffon cake sudah siap untuk disantap.

Sunday 3 October 2010

Bread with Chocolate Banana Filling


2010 October 3_Bread with Chocolate Banana Filling

Ada teman kantor yang coba nantangin saya untuk mencoba membuat roti. Jadi ya kali ini coba buat roti. Dengan berbekal hunting resep dari internet dan juga buku di Gramedia sabtu kemarin jadi deh minggu ini buatnya. Kebetulan kemarin masi ada sisa keju craft dan juga banyak stok coklat DCC.

Bahan-bahan:
Adonan
-350gr tepung terigu tinggi
-150gr tepung terigu sedang
-150gr gula pasir
-11gr Saft-Instant (1bgks)
-1bgks Big One special soft bread
-1sdm susu bubuk
-1/2sdt bubuk vanili
-250ml air dingin
-2btr telur
-100gr margarin (lelehkan)

Filling
-3buah pisang Raja (potong bulat kecil)
-50gr coklat DCC (parut halus)

Topping
-40gr keju craft (parut halus)
 -2butir telur (dikocok manual)

Cara Pembuatan:
-Lelelhkan/tim margarin dan sisihkan hingga dingin.
-Campur semua bahan kering(kecuali Salf-Instant) dan aduk hingga rata.
-Masukkan air dingin dan telur kedalam bahan tadi lalu mixer hingga 1 menit.
-Masukkan Salf-Instant lalu lanjut mixer sekitar 2 menit.
-Masukkan margarin yang telah dilelehkan dan aduk hingga adonan kalis.
-Masukkan 200gr tepung terigu tinggi tambahan agar adonan lebih kalis dan tidak lengket di tangan.
-Tutup adonan dengan plastik atau loyang selama 1 jam supaya mengembang.
-Potong atau bagi adonan segengam tangan lalu isi dengan coklat parutan dan pisang yang telah dipotong.
-Susun adonan ke atas loyang yang telah diolesi margarin.
-Biarkan mengembang sekitar 10menit lalu olesi dengan telur yang telah dikocok dan taburi parutan keju diatasnya.
-Masukkan ke dalam oven dan panggang selama 20 menit.
-Apabila warna roti sudah agak kecoklatan, segera angkat dan dinginkan.
-Roti pun telah siap disajikan.

Hasil : 27 buah